Belajar Analisis Saham Dengan Buku "The Tao of Bandarmology" (Download)

Sinopsis Buku The Tao of Bandarmology 

The Tao Of Bandarmology

 Untuk orang yang mau terjun ke dunia saham, maka diharuskan untuk belajar analisis saham. Analisis saham yang sudah terkenal ada 2 macam. Pertama dengan analisis teknikal dan analisis fundamental. Analisis teknikal yaitu suatu metode analisis perusahaan dengan menggunakan pergerakan harga saham atau melalui indikator-indikator yang ada di software masing-masing sekuritas. Analisis fundamental yaitu suatu metode analisis perusahaan dengan melihat kinerja perusahaan mulai dari rasio profitabilitas, solvabilitas, dan likuiditas.keduanya memiliki kelebihan dan kekurangannya baik untuk short term maupun long term.

saat ini, terdapat teknik analisis baru yang tidak kalah terkenal yaitu analisis menggunakan pelaku pasar yang memiliki dana besar, sering disebut bandar. Analisis ini diberi julukan Bandarmology.

Bandarmology merupakan teknik menganalisis yang lumayan rumit, namun serumit apapun, jika dasarannya bisa dikuasai perkembangannya pasti bisa diikuti. Inilah alasan kenapa kamu harus belajar analisis saham dengan buku "The Tao of Bandarmology".

The Tao of Bandarmology adalah buku karangan Bapak William Hartanto sudah mengenal pasar modal sejak dirinya memasuki bangku kuliah. Buku ini membahas mengenai apa yang dilakukan oleh bandar di pasar modal, apa tujuannya, dan cara terbaik apa yang dapat dilakukan untuk mengatasi dampak yang mungkin terjadi.

Buku "The Tao of Bandarmology" Download

Profil Penulis Buku

William Hartanto, Lahir pada tahun1995 merupakan praktisi pasar modal yang sudah menggeluti pasar modal sejak duduk di bangku sekolah. Baginya, pasar modal adalah tempat yang tepat untuk menernakkan uang tanpa bekerja. Namun, diluar sana masih banyak yang menganggap bahwa pasar modal sering dianggap sebagai judi. 

William melihat bahwa dunia pasar modal sudah merambah pada kaum mahasiswa, yang masih asing perihal dunia investasi akan tetapi ingin mencobanya. tingkat resiko bagi newbie tentunya sangatlah besar. Oleh karena itu, dengan pengalaman yang sudah di raihnya, William ingin berbagi pengalaman sehingga kaum mahasiswa bisa merasakan enaknya dunia pasar modal, serta bagaimana cara memulainya, khususnya pada instrumen saham.

Untuk Navigasi Lengkap Silahkan Kunjungi Peta Situs



Baca Juga:

Langganan Via Email
Copyright © | by: Ikhza